BHABINKAMTIBMAS MEDIASI PERMASALAHAN RUMAH TANGGA WARGA BINAAN

Kayong Utara - Bhabinkamtibmas Polsek Sukadana Bripka Ardian Abrianto melakukan mediasi pemecahan masalah keluarga yang menimpa warganya. Kegiatan problem solving dilaksanakan di Kantor Desa Sejahtera, Selasa (31/5/2022) Siang.


Dalam melakukan problem solving Bhabinkamtibmas mendengarkan keluhan permasalahan keluarga yang terjadi pada salah satu warga binaannya inisial I. Tanpa sebab yang jelas suami dari I yaitu JM meminta perceraian. 



Dalam melakukan Problem Solving Bhabinkamtibmas Merangkul Tokoh Agama Desa Sejahtera Kecamatan Sukadana dan mengundang Keluarga dari pihak I.


"Dengan harapan perkara tersebut agar dapat diselesaikan secara kekeluargaan dengan mencari penyebab dan alasan JM yang berniat meninggalkan I," ujar Ardian.


Adapun JM dan I masih merupakan pasangan suami istri yang sah.


Bhabinkamtibmas dalam membuka kegiatan problem solving memberi pencerahan kepada pasangan suami istri tersebut bahwa konflik keluarga dapat mengarah menjadi kekerasan dalam rumah tangga dan berakibat hukum.


Dia menambahkan semua itu dapat dicegah dengan memulai membangun keharmonisan keluarga.


Selain itu Bhabinkamtibmas juga memberi masukan kepada kedua belah pihak agar setiap persoalan seyogyanya dapat di selesaikan melalui jalur musyawarah sehingga kerukunan dapat diwujudkan.


"Dalam mewujudkan keluarga yang rukun harus dengan sikap saling mengasihi antar pasangan hidup," ujar Bripka Ardian.


Kapolsek Sukadana Iptu Mulyadi saat diminta konfirmasi menjelaskan bahwa upaya Bhabinkamtibmas dalam melakukan problem solving dengan cara pendekatan kepada warga.


"Dengan tujuan dapat Pemolisian masyarakat berorientasi masalah dengan melibatkan dan berdayakan masyarakat sehingga menemukan efektifitas dalam penyelesaian masalah,” ucapnya 

Comments

Popular posts from this blog

ANGGOTA ULANG TAHUN, KAPOLSEK SUKADANA BERIKAN KEJUTAN KUE

Protokol Kesehatan Sesuai Instruksi Pemerintah

SAMBANGI PERTOKOAN, BHABINKAMTIBMAS SAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS