Bhabinkamtibmas Sukadana laksanakan sambang lansia

Perjuangan untuk bertahan hidup harus dia jalani, di usia yang semakin senja, kulit yang sudah mengeriput, tangan yang bergetar dan mata yang nggak lagi sempurna melihat tidak menyurutkan niatnya untuk hidup mandiri dan bekerja mencari nafkah untuk sesuap nasi.


Warga Dusun Sawah Desa Sedahan jaya Meskipun sudah lanjut usia namun semangatnya untuk terus bekerja tidak pernah surut, tidak sedikitpun ada kata menyerah maupun mengiba belas kasihan kepada orang lain, selama masih bisa dia akan terus berjuang karena dengan beraktivitas memotivasi dirinya bertahan hidup dan selalu bersemangat.



Hal tersebut terlihat saat Bhabinkamtibmas Desa Sedahan Jaya melaksanakan sambang. di sela-sela kesibukannya bertani menyapa kedatangan Bhabinkamtibmas, Minggu ( 29/05/2022 )


” Kehidupan yang menginsfirasi, Ini adalah Gambaran bagaimana kita melihat kehidupan di masyarakat, mereka yang memiliki kemampuan terbatas masih memiliki jiwa yang pantang menyerah, tidak pernah mengeluh akan kondisinya saat ini selalu ingin berkarya tidak melihat seberapa besar hasil yang di dapat, hanya satu keinginan mereka yaitu dalam kehidupannya tidak mau merepotkan orang lain, bagaimana dengan kita?


Kapolsek Sukadana IPTU MULYADI mengatakan bahwa, Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri di masyarakat sehingga apapun bentuk keluhan maupun permasalahan bisa memberikan solusi terhadap permasalahan tersebut, semakin masyarakat mau memberikan informasi kepada Bhabinkamtibmas itu menandakan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin meningkat, untuk itulah peran aktif Bhabinkamtibmas di Desa Binaannya harus terlihat, ungkap Kapolsek.

Comments

Popular posts from this blog

ANGGOTA ULANG TAHUN, KAPOLSEK SUKADANA BERIKAN KEJUTAN KUE

Protokol Kesehatan Sesuai Instruksi Pemerintah

SAMBANGI PERTOKOAN, BHABINKAMTIBMAS SAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS