Bhabinkamtibmas Upaya bantu selesaikan masalah sengketa tanah warga

Anggota Babinkamtibmas Polsek Kayong Utara diharuskan lebih dekat dengan masyarakat. Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri dalam menyampaikan program-program kepolisian terkini, sehingga masyarakat dapat segera mengetahui program dan tujuan dari program Kepolisian kedepan.


Hal tersebut di perlihatkan oleh Bhabinkamtibmas Desa Pampang Harapan Kec. Sukadana menghadiri dan membantu musyawarah / mediasi tentang permasalahan tanah seluas kurang 2 hektar yang berada di dusun Pasir Mayang. Selasa (21/06/2022)



Mediasi ini dilakukan guna mencegah timbulnya perselisihan antar warga yang dapat semakin meluas, dan mengatasi permasalahan dengan musyawarah sehingga dapat diselesaikan secara kekeluargaan tanpa keributan,” 


Dalam hasil mediasi yang dimulai pukul 08.30 wib dan selesai pukul 12.00 pada hariSenin kemaren, kedua belah pihak masih belum saling menerima keputusan atau belum adanya titik temu, sehingga permasalahan sengketa tanah ini akan di agendakan ulang untuk proses mediasi selanjutnya.


Berkat adanya kehadiran Bhabinkamtibmas pada kegiatan mediasi sengketa tanah tersebut, proses mediasi berjalan dengan aman serta lancar, meskipun belum adanya titik temu dalam proses mediasi tersebut.

Comments

Popular posts from this blog

ANGGOTA ULANG TAHUN, KAPOLSEK SUKADANA BERIKAN KEJUTAN KUE

Protokol Kesehatan Sesuai Instruksi Pemerintah

SAMBANGI PERTOKOAN, BHABINKAMTIBMAS SAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS